Senyumku adalah semangat kalian, karena kalian ku bisa sampai sekarang ini, menjadi dewasa dan banyak pengalaman, terima kasih sahabat.

Sabtu, 14 Agustus 2010

Konfigurasi Wireless Router

Pertama – tama anda harus mengerti topologi agar internet di rumah anda bisa di sharing dan dibuat wireless.Topologinya adalahsebagai berikut :

JIka sudah mengenal alat alat seperti topologi di atas, selanjutnya tahap mengkonfigurasikan router wireless anda. Konfigurasinya cukup mudah,,,anda hanya perlu beberapa langkah saja untuk bisa membagi internet anda secara wireless.

  1. Hubungkan wireless router anda dengan modem melalui kabel UTP tipe straight.
  2. Hubungkan wireless router anda dengan PC / Laptop sehingga WR anda mudah untuk dikonfigurasi lebih lanjut.
  3. Setelah semua terkoneksi maka tes jaringan anda apakah sudah bisa koneksi ke internet ? untuk mengetesnya anda jalankan cmd prompt lalu test PING ke gateway, perlu diketahui WR anda sudah terset secara otomatis IP gateway dan IP DHCP, sehingga anda tidak perlu repot2 untuk set ip address, secara default IP gateway adalah 192.168.1.1 dan untuk DHCP 192.168.1.100 s/d 254 (disesuaikan dengan router masing2 )
  4. jika dari hasil PING tersebut reply maka dipastikan anda sudah terkoneksi dengan internet, namun jika gagal / RTO anda perlu mengecek ulang apakah koneksi sudah benar, jika sudah benar tapi belum konek juga, cobalah restart masing2 alat sesuai dengan urutan sebagai berikut : DSL MODEM, Router, PC
  5. untuk dapat menkonfigurasi WR anda, buka browser anda dan masukan alamat gateway router yaitu 192.168.1.1 . Maka akan tampil settingan dari wireless router. banyak sekali yang bisa anda konfigurasi diantaranya autentikasi password agar tidak sembarang user dapat mengakses wireless kita, Security mode, IP Static, memblock user / PC, dan lain lain.

Oke sampai disini konfigurasi dari wireless router. Sekarang anda dapat menikmati internet dengan wireless dimana saja asal masih dalam jangkauan Wireless Router anda.

Selamat Menikmati…


sumber : portal muda

Tidak ada komentar:

Iklan

EuroTradeMails EuroTradeMails instaptr.com